Purwokerto, 18 Oktober 2025 — Fakultas Ilmu Budaya Universitas Jenderal Soedirman (FIB Unsoed) melalui Program Studi Sastra Inggris menyelenggarakan kegiatan pelatihan bertajuk “AI Training: Upskilling Program Melalui Pemanfaatan Artificial Intelligence (AI)” bekerja sama dengan Remote Skills Academy (RSA). Kegiatan ini merupakan bagian dari program AI Opportunity Funding: Asia Pacific yang diselenggarakan oleh AVPNdan didukung oleh Google.org serta Asian Development Bank (ADB). Kegiatan terselenggara secara luring pada Sabtu, 18 Oktober 2025. Kegiatan berlangsung di Aula Lantai 5 Ballroom IAB Unsoed dari pukul 09.00 hingga 17.00 WIB.

Pelatihan ini merupakan bagian dari upaya Prodi Sastra Inggris Unsoed dalam meningkatkan kompetensi digital mahasiswa agar lebih siap menghadapi tantangan era teknologi. Fokus kegiatan diarahkan pada pemanfaatan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) secara kreatif, produktif, dan etis dalam bidang akademik dan industri kreatif.

Berbekal pengalaman di bidang teknologi, Ingrid Janice Nola Gajah (Project Manager RSA) mengajak peserta mengenal lebih dekat potensi AI dalam dunia akademik, riset, dan industri kreatif. (foto: Sasing Unsoed).

Kegiatan menghadirkan sejumlah mentor profesional dari Remote Skills Academy, yakni Chalsie Janny, Ivan Hadwin, dan Tasha Fitri Amalia, serta Ingrid Janice Nola Gajah selaku Project Manager at RSA yang bertindak sebagai coach. Para mentor berbagi pengetahuan dan pengalaman terkait tren pemanfaatan AI dalam dunia kerja dan pendidikan, serta memandu peserta untuk mencoba langsung berbagai aplikasi AI dalam kegiatan akademik, riset, dan proyek kreatif.

Mahasiswa yang terlibat dalam kegiatan ini telah mendapatkan fasilitas dan manfaat yang sangat maksimal diantaranya selain mendapatkan sertifikat pelatihan resmi, para peserta juga memperoleh manfaat berupa Akses ke kelas online pilihan dari Remote Skills Academy, Koneksi peluang kerja dan bisnis dan Networking dengan praktisi dan pelaku usaha di bidang teknologi.

Bagi mahasiswa Sastra Inggris, pelatihan ini memiliki nilai strategis karena membuka wawasan baru tentang bagaimana AI dapat digunakan untuk mendukung keterampilan menulis, riset literatur, penerjemahan, hingga pengembangan konten kreatif berbasis digital. Dengan penguasaan dasar-dasar AI, mahasiswa diharapkan mampu meningkatkan nilai jual dan daya saing mereka dalam industri kreatif yang kini semakin mengandalkan teknologi cerdas.

Semangat pembuka dari Dekan FIB Unsoed, Prof. Dr. Ely Triasih Rahayu, M.Hum., dalam pelatihan AI untuk mahasiswa Sastra Inggris  (Foto: Sasing Unsoed).

Dalam sambutannya, Dekan FIB Unsoed, Prof Ely Triasih menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan ini. Baik bagi Prodi Sastra Inggris dan bagi RSA, kegiatan ini sangat membawa dampak positif bagi mahasiswa dan civitas akademika FIB UNSOED. Sebagai tambahan, Korprodi Sastra Inggris FIB UNSOED, menyampaikan bahwa “Kegiatan ini Fun-Tastic, menarik, dan sangat bermanfaat bagi mahasiswa. Melalui pelatihan ini, mahasiswa tidak hanya belajar memahami teknologi, tetapi juga bagaimana memanfaatkannya untuk mendukung studi dan karier mereka di masa depan,” ujar beliau.

Testimoni Salah satu peserta pelatihan juga memberikan kesan positif terhadap kegiatan ini.
“Pelatihannya bermanfaat dan interaktif. Kami jadi tahu bagaimana AI bisa membantu dalam pekerjaan kreatif seperti menulis dan menerjemahkan. Ini benar-benar meningkatkan nilai jual kami sebagai mahasiswa Sastra Inggris di era digital,” ungkap salah satu peserta. Kegiatan ini memperkenalkan produk-produk AI terbaru yang menunjang kegiatan pembelajaran serta memberi materi penulisan prompt yang baik yang dapat menghasilkan kolaborasi AI dan manusia secara maksimal dan memudahhkan dalam bekerja.

Dengan terselenggaranya pelatihan ini, Sastra Inggris FIB Unsoed berharap dapat terus menjadi pelopor dalam pengembangan kompetensi digital humaniora, menghubungkan antara literasi budaya dan teknologi, serta menyiapkan lulusan yang adaptif dan inovatif di tengah perubahan global.

#unsoed1963 #merdekamajumendunia #fibunsoed #rsaacademy #aitraining