Kegiatan Asesmen Lapangan oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK) untuk Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Ilmu Budaya Jenderal Soedirman dilaksanakan pada hari Jumat, 24 Februari 2023 hingga Sabtu, 25 Februari 2023. Kegiatan ini dilakukan oleh tim Asesor dari LAMDIK yaitu Bapak FX. Ouda Teda Ena, M.Ed., Ed.D dari Universitas Sanata Dharma dan Ibu Dr. Lulu Laela Amalia, M.Pd. dari Universitas Pendidikan Indonesia.
Asesor tiba dan diterima dengan baik oleh Rektor beserta jajarannya di gedung Bambang Lelono Fakultas Ilmu Budaya Universitas Jenderal Soedirman pada hari Jumat, 24 Februari 2023 pukul 08.00 WIB. Tim Asesor disambut dengan alunan karawitan Laras Budaya. Acara kemudian dimulai dengan pembukaan oleh Bapak Prof. Dr. Ir. Akhmad Sodiq M.Sc., Agr selaku Rektor Universitas Jenderal Soedirman dan Ibu Dr. Ely Tri Asih Rahayu selaku Dekan Fakultas ilmu Budaya. Acara pembukaan ditutup dengan doa bersama untuk kelancaran Asesmen lapangan saaat itu. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan paparan UPPS tentang keunggulan FIB. Setelah itu dilanjut dengan konfirmasi data LED dengan dokumen UPPS, Tim Penjaminan Mutu, dan PS. Agenda terakhir dari Asesmen Lapangan LAMDIK di hari pertama adalah wawancara dengan alumni dan stakeholder.
Pada hari kedua, Sabtu, 25 Februari 2023, rangkaian acara Asesmen Lapangan dimulai dengan pengamatan microteaching, lalu dilanjut dengan wawancara tendik dan mahasiswa. Setelah itu, Tim Asesor melakukan peninjauan terhadap sarana dan prasarana yang upps miliki, antara lain ruang dosen, ruang kelas, laboratorium microteaching, laboratorium bahasa, laboratorium computer, laboratorium multimedia, dan studio FIB. Pada acara penutupan disampaaikan hasil dan rekomendasi dar tim ASesor. Asesmen Lapangan LAMDIK untuk Prodi Pendidikan Bahasa Inggris ditutup dengan penandatanganan berita acara. (WFA)