Program studi Pendidikan Bahasa Jepang (PBJ) tidak henti berinovasi demi menciptakan lulusan yang unggul dan berdaya saing. Kali ini untuk memfasilitasi dan menjamin ketercapaian standar minimum kompetensi bahasa Jepang mahasiswa, prodi PBJ lakukan inisiasi kerjasama pelaksanaan Japanese Language Capability Test (JLCT) di Unsoed. Prodi PBJ akan berkolaborasi dengan UPT Bahasa dan PT. JLCT untuk menyelenggarakan ujian JLCT, yang sudah diakui oleh pihak imigrasi Jepang sebagai salah satu dari sepuluh ujian kemampuan bahasa Jepang yang diakui oleh pemerintah Jepang.

Melalui kerjasama ini, Purwokerto akan menjadi kota ke empat di Indonesia yang menyelenggarakan Japanese Language Capability Test (JLCT), setelah Surabaya, Semarang dan Jakarta. Ujian JLCT perdana direncanakan akan dilaksanakan pada tanggal 3 November 2024.

Ujian JLCT ini tidak terbatas pada mahasiswa/i Unsoed saja, tetapi juga diadakan untuk peserta pelatihan di Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) yang ada di Barlingmascakeb dan sekitarnya.

Semoga kehadiran JLCT di Purwokerto dapat menjadi solusi bagi kesulitan pembelajar bahasa Jepang untuk mengukur kompetensi bahasa Jepang selama ini.